Tanggal 22 September 2017 M bertepatan dengan 02 Muharram 1439 H Kecamatan Baso mengadakan Tabligh Akbar di Masjid Besar Kecamatan Baso Masjid Darul Ihsan Jorong Baso Nagari Tabek Panjang .
Acara ini diangkat dalam rangka Peringatan Hari Besar Islam 01 Muharram 1439 H yang di hadiri oleh Bapak Camat Kec. Baso Bapak Drs. Surya Wendri beserta Staf, Seluruh Kepala Dinas Instansi se Kecamatan Baso, Seluruh PNS dan Majelis Taklim Se Kecamatan Baso. Dengan Penceramah menghadirkan Ustad H. Syamsul Bahri,S.Ag.MA dari Bukittinggi.
Alhamdulillahirabbil'alamin, acara berjalan dengan lancar sehingga dapat mengumpulkan sumbangan sebesar Rp. 3.339.000,- dengan rincian
1. Untuk acara Peringatan Hari besar Islam ( PHBI ) Rp. 818.000,-
2. Untuk Rohingya Rp. 1.310.000,
3. Untuk Shadaqah dan Infak masjid Rp 1.211.000,-
Infak dan shadaqah untuk Masjid Darul Ihsan Jorong Baso yang digalang dalam acara ini di serahkan lansung oleh Koordinator Acara KUA Kec. Baso Bapak Syafalmart,S.Ag.